Sepanjang 2019, Perawatan Wajah ala Artis Korea Banyak Dicari

Sepanjang 2019, Perawatan Wajah ala Artis Korea Banyak Dicari - GenPI.co
Ilustrasi produk perawatan kulit wajah. Foto: Antara

6. Daun pegagan (Centella asiatica/cica)

Centella asiatica yang di Indonesia dikenal dengan sebutan daun pegagan, kini sangat populer di kalangan pecinta tren perawatan kulit. Mirip dengan lidah buaya, tanaman ini memiliki kandungan yang memberikan dampak besar pada kulit dan manfaat kesehatan secara keseluruhan.

BACA JUGA: 5 Diet Terbaik Bagi Penderita Asam Urat, Termasuk Jahe dan Kunyit

Daun pegagan kaya akan asam amino, beta karoten, asam lemak, dan phytochemical. Campuran nutrisi super ini menawarkan manfaat luar biasa bagi kulit, termasuk khasiat anti penuaan dini. Esens daun pegagan juga mampu meningkatkan sirkulasi serta sintesis kolagen dan jaringan kulit.

Daun pegagan juga memiliki fungsi meningkatkan aktivitas antioksidan di lokasi kulit yang terluka, memperkuat kulit dan meningkatkan sirkulasi darah. Tanaman ini juga terkenal karena kemampuannya untuk mengurangi munculnya jerawat dan kerut wajah. (ant)

Simak video menarik berikut:

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya