
Namun, ada hal yang sebagian orang mungkin belum ketahui dari sosok presiden sekaligus pengusaha properti ini. Donald Trump pernah bermain dalam sebuah film.
Yepp,kamu tidak salah baca. Pria dengan gerak mulut yang khas saat bicara tersebut pernah ikut berperan di dalam sebuah film. Ia muncul selama beberapa detik, mengucapkan sepatah kata, lalu tak muncul lagi hingga akhir film.
Donald Trump muncul sebagai cameo di film Home Alone 2. Film itu dirilis pada 8 Desember 1992, puluhan tahun sebelum Trump menjadi presiden.
Adegannya seperti ini; Kevin yang diperankan Macaulay Culkin dikisahkan kembali ditinggal sendirian lantaran seluruh keluarganya liburan Natal. Berbekal kartu kredit ayahnya, ia pun pergi menginap di salah satu hotel mewah di kotanya.
Kevin masuk ke hotel itu sambil terkesan dengan tampilan mewahnya. Sementara musik khas Natal yang ceria menjadi latar adegan itu.
Kevin yang tidak tahu di mana lobi berada kemudian bertanya pada seorang berjaket hitam yang berpapasan dengannya. Orang itu, tentu saja Donald Trump, dengan tampilan lebih muda dan lebih langsing dari yang sekarang.
“Permisi, lobi ada di mana?” tanya Kevin.
“Susuri lorong dan belok ke kiri,” jawab Trump.
Kevin berterima kasih lalu terus berjalan. Begitu juga dengan Trump, tapi ia berhenti sejenak untuk melihat Kevin, lalu kemudian terus berlalu.
Baca Juga: Home Alone Didaur Ulang, Macaulay Culkin Malah Unggah Foto Kocak
Home Alone 2 sendiri adalah sekuel dari film pertama yang tayang 2 tahun sebelumnya. Film ini masih jadi favorit n dan menjadi tontonan wajib saat menjelang Natal.
Sementara menjadi cameo sendiri bukanlah barang baru bagi Donald Trump. Meski hanya muncul sebentar, namun dalam setiap penampilannya ia bisa tampil begitu natural, tidak kikuk sama sekali.
Trump pernah muncul di serial populer Prince Bell Air yang diperankan oleh Will Smith. Ia pernah muncul di beberapa film dan sereial antara lain The Job, Suddenly Susan, sex and the City, The Drew Carey Show, Two Week Notice, Spin City, The Nanny, The Associate, The Little Rascals, Soolander, Eddiem dan beberapa lainnya,
Lihat video seru ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News