
GenPI.co - Secara umum kram otot tidak berbahaya, tetapi bisa sangat mengganggu dan menyakitkan.
Kram itu biasanya hanya reaksi otot yang menegang tiba-tiba dan berlangsung singkat.
Dilansir Health, berikut beberapa makanan terbaik untuk mencegah kram otot.
1. Zaitun
BACA JUGA: 3 Manfaat Cuka Apel Sebelum Tidur, Sayang Jika Dilewatkan
Zaitun bisa membantu meredakan nyeri kram otot dan mencegah kram kambuh.
Zaitun mengandung banyak natrium, mineral yang hilang saat berkeringat.
BACA JUGA: Mengenal Suplemen Kemangi, Manfaat dan Risiko yang Perlu Diketahui
Selain itu, zaitun juga kaya akan banyak mineral lain, seperti kalium, magnesium, dan kalsium.
Buah zaitun dan minyak zaitun dikenal baik untuk menyehatkan jantung.
2. Tomat
BACA JUGA: 4 Manfaat Kemangi untuk Tubuh, Kaya Antioksidan dan Vitamin
Tomat mengandung berbagai elektrolit penting yang membantu meredakan kram otot.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News