Jangan Remehkan Kelengkeng, Ini Manfaat yang Harus Kamu Tahu

Jangan Remehkan Kelengkeng, Ini Manfaat yang Harus Kamu Tahu - GenPI.co
Kelengkeng dikenal karena rasanya yang manis dan beraroma bunga. Buah ini menyerupai leci dan dapat dimakan dalam keadaan kering atau segar. (elements envato/By tyasindayanti)

Mengonsumsi kelengkeng dapat membantu memperkuat pertahanan alami tubuh dan meningkatkan kekebalan tubuh secara keseluruhan.

2. Kaya Antioksidan

Buah kelengkeng mengandung banyak antioksidan, termasuk polifenol dan flavonoid untuk melawan radikal bebas serta stres oksidatif dalam tubuh.

Senyawa ini dapat membantu mencegah kerusakan sel serta melindungi terhadap penyakit kronis dengan melawan peradangan dan mendukung sistem kekebalan alami tubuh.

BACA JUGA:  Rasakan Manfaat Minum Air Putih Lebih dari 11 Gelas Setiap Hari

Penelitian telah menunjukkan bahwa mengonsumsi antioksidan melalui buah-buahan dan sayuran lebih efektif daripada mengonsumsi suplemen antioksidan.

Kandungan vitamin C yang tinggi pada buah kelengkeng juga dapat meningkatkan sifat antioksidannya.

3. Pengelolaan Berat Badan

BACA JUGA:  Ramalan Zodiak Scorpio Hindari Utang, Sagitarius Manfaatkan Peluang

Rasa manis alami kelengkeng dapat membantu memuaskan keinginan untuk mengonsumsi gula tanpa kalori berlebihan.

Kelengkeng segar jmengandung sekitar 82% air berdasarkan beratnya.

BACA JUGA:  Mengungkap Manfaat Telur, Makanan Sederhana untuk Menunjang Kesehatan

Hal itu dapat membantu memberikan rasa kenyang dan mendukung pencernaan yang sehat di antara waktu makan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya