
GenPI.co - Banyak orang tua yang masih kebingungan cara mengasuh anak agar buah hati tidak menjadi sosok bandel.
Selama ini, banyak orang tua yang menghadapi tantangan sangat berat ketika mengasuh anak.
Salah satu tantangan yang sering dihadapi orang tua ialah pergaulan anak yang makin luas.
Nah, berikut ini tiga cara mudah mengasuh anak yang dilakukan orang tua di rumah:
1. Berikan Kasih Sayang dan Perhatian yang Cukup
BACA JUGA: Tips untuk Orang Tua Supaya Anak Tetap Aman Mengonsumsi Gula
Anak-anak yang merasa dicintai dan diperhatikan orang tuanya akan lebih mudah diatur dan patuh.
Oleh karena itu, orang tua harus meluangkan waktu untuk bermain bersama anak dalam keseharian.
BACA JUGA: 5 Cara Mempererat Hubungan dengan Orang Tua, Keluarga Tambah Harmonis
Orang tua bisa membacakan cerita untuk anak dan tunjukkan kepada mereka bahwa Anda selalu ada untuk buah hati.
2. Tetapkan Aturan dan Konsekuensi yang Jelas
Anak-anak membutuhkan aturan dan batasan yang jelas untuk membantu mereka belajar berperilaku yang baik.
BACA JUGA: Alasan Penting Anak Remaja Harus Menghabiskan Banyak Waktu Bersama Orang Tua
Orang tua sangat dianjurkan membuat aturan yang sederhana dan mudah dimengerti anak.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News