Tips Membantu Mengoptimalkan Manfaat ASI untuk Bayi

Tips Membantu Mengoptimalkan Manfaat ASI untuk Bayi - GenPI.co
Peneliti membagikan tips membantu mengoptimalkan manfaat ASI untuk bayi. Salah satunya yakni dengan latihan fisik. (Foto: Iqbal Afrian/GenPI.co)

GenPI.co - Peneliti membagikan tips membantu mengoptimalkan manfaat air susu ibu (ASI) untuk bayi. Salah satunya yakni dengan latihan fisik.

Peneliti dari Universitas Sains dan Teknologi Norwegia (NTNU) menyebut latihan fisik yang intens bisa meningkatkan kadar hormon adiponektin dalam ASI.

Hormon tersebut bermanfaat untuk melindungi bayi dari diabetes dan membantu mengatur metabolisme tubuh.

BACA JUGA:  Memberi ASI Secara Langsung Bermanfaat Meningkatkan Ikatan Ibu dan Bayi

Dalam riset yang dilakukan, para peneliti mengumpulkan 240 sampel ASI dari 20 ibu baru. Sampel itu diambil sebelum dan pada interval tertentu seusai dua sesi latihan fisik.

Kemudian dilakukan pembandingan dengan sampel yang diambil saat interval yang sama seusai periode ketidakaktifan.

BACA JUGA:  Tips Menghitung Kebutuhan Asupan ASI untuk Bayi Agar Tercukupi

Dari pembandingan tersebut diketahui ibu yang selesai latihan interval tinggi kadar adiponektin pada air susunya lebih tinggi.

Akan tetapi pada tingkat latihan fisik yang sedang, tidak memiliki dampak yang signifikan terhadap kadar adiponektin.

BACA JUGA:  Tips Pemberian Perasa Manis pada Makanan untuk Bayi

Studi sebelumnya pun menyebut kandungan adiponektin yang tinggi pada ASI ini bisa mencegah penambahan berat badan yang cepat pada bayi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya