
Proses pengecekan smartphone dilakukan secara mudah dan langsung melalui aplikasi versi terbaru baik Android maupun iOS. Pengguna dapat mengakses fitur Langsung Laku melalui tab pencarian di beranda Tokopedia, lalu memilih tombol ‘Jual Sekarang’ untuk menjalankan sistem pengecekkan terhadap perangkat lunak dan perangkat keras smartphone, termasuk nomor IMEI yang sesuai.
BACA JUGA : Jika Benar Prabowo Menteri Jokowi, Ramalan Santri Ini Jadi Nyata
Setelah melakukan pengecekkan, sistem Tokopedia akan memberikan harga terbaik terhadap smartphone pengguna. Jika harga disetujui, pengguna dapat memilih jadwal waktu penjemputan smartphone yang ingin dijual. Kemudian, pihak kurir akan melakukan pengambilan smartphone sesuai jarak dan waktu yang telah disetujui sebelumnya. Asyik, kan?
Sayangnya, fitur Tokopedia Langsung Laku saat ini baru berjalan untuk kategori smartphone bagi pengguna yang berdomisili di daerah Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi. Dalam waktu dekat fitur dapat dinikmati oleh seluruh masyarakat di Indonesia. Tunggu saja, ya.
Simak video pilihan redaksi berikut ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News