
GenPI.co - Lidah buaya merupakan tanaman serbaguna yang dikenal dengan berbagai manfaat kesehatan dan kecantikan, termasuk meningkatkan pertumbuhan rambut.
Dilansir Times of India, berikut cara menggunakan lidah buaya untuk membuat rambut tumbuh indah berkilau.
1. Pijat gel lidah buaya
Pijat gel lidah buata segar langsung ke kulit kepala. Biarkan selama sekitar 30 menit sebelum dibilas dengan sampo.
BACA JUGA: 5 Manfaat Minyak Jarak untuk Kulit dan Rambut
Ini membantu meningkatkan sirkulasi darah ke kulit kepala, meningkatkan pertumbuhan rambut.
2. Masker lidah buaya dan minyak kelapa
Campurkan gel lidah buaya dengan minyak kelapa untuk membuat masker rambut yang menutrisi.
BACA JUGA: Benarkah Mengonsumsi Biotin Dapat Mengatasi Rambut Rontok?
Oleskan ke rambut dan kulit kepala, biarkan setidaknya selama 30 menit sebelum keramas.
Minyak kelapa menambah kelembapan, sementara lidah buaya merangsang folikel rambut.
3. Campuran lidah buaya dan minyak jarak
BACA JUGA: Jangan Dianggap Sepele, Kebersihan Rambut Dapat Memengaruhi Kesehatan Kulit
Kombinasikan gel lidah buaya dengan minyak jarak untuk perawatan pertumbuhan rambut yang ampuh.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News