
GenPI.co - Minyak mustard merupkakan pengobatan tradisional yang menawarkan sejumlah manfaat baik untuk kesehatan tubuh.
Manfaatkan kebaikan alami minyak mustard dan temukan kemampuannya yang luar biasa untuk memberi nutrisi, melindungi, dan merevitalisasi tubuh.
Dilansir Times of India, cuaca dingin dapat merusak kulit, menjadikannya kering, bersisik, dan rentan terhadap iritasi.
BACA JUGA: Tips Meminimalkan Depresi Ibu Setelah Melahirkan untuk Mengasuh Bayi
Minyak mustard dengan sifat emoliennya yang kaya dapat membantu sebagai pelembap alami.
Kandungan asam lemaknya membantu mengisi kembali minyak alami kulit, mengunci kelembapan dan mengembalikan kelembutan dan kekenyalannya.
BACA JUGA: Tips Memberikan Camilan Manis untuk Anak Agar Terhindari dari Sejumlah Risiko
Udara dingin dan kering dapat memperburuk kondisi kulit seperti eksim dan psoriasis.
Sifat anti-inflamasi minyak mustard dapat membantu meringankan gelaja-gejala ini.
BACA JUGA: Tips Memperbaiki Jam Tidur yang Rusak, Nggak Pakai Lama Langsung Pulas
Campurkan beberapa tetes minyak mustard ke dalam pelembap biasa atau oleskan langsung ke area yang kering.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News