
GenPI.co - Music Director pembukaan Pekan Kebudayaan Nasional (PKN) 2019 Yusuf Oeblet memutuskan meminta maaf kepada pedangdut Cita Citata.
"Enggak apa-apa legawa minta maaf buat Cita Citata kalau itu tidak nyaman," kata Yusuf.
BACA JUGA: Cita Citata Tak Terima Dipermalukan, Netizen: Sombong Sih
Sebagaimana diketahui, Yusuf dan Cita sempat terlibat perselisihan pada saat geladi resik pembukaan PKN 2019 di Istora Senayan, Jakarta, Senin (7/10).
Pada saat itu Yusuf mengeluarkan kalimat yang membuat Cita meradang.
Cita Citata mengaku tidak tahu materi lagu yang akan dibawakannya.
BACA JUGA: Habis Dimaki-Maki Saat GR, Cita Citata Bersiap Laporkan YO
Sebab, menurutnya, pihak penyelenggara belum mengirimkan materi lagu kepada dirinya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News