Cerita Haru 2 Pegiat MSF Indonesia Hampir Tewas di Afghanistan

Cerita Haru 2 Pegiat MSF Indonesia Hampir Tewas di Afghanistan - GenPI.co
Menjadi paramedis MSF tentu memiliki kenangan tersendiri. Bahkan relawan MSF asal Indonesia hampir tewas di Afghanistan demi nyawa orang lain (Foto : RizalKris/GenPI.co)

Ternyata, dua relawan Indonesia nyaris menjadi korban di Kunduz pada malam nahas itu. Menurut penuturan Communication Officer MSF Indonesia Cici Riesmasari, seorang relawan asal Indonesia baru saja meninggalkan rumah sakit Kunduz pada siang harinya. Dia akan kembali karena masa tugasnya telah berakhir. Sementara seorang relawan lainnya sedang bersiap berangkat menuju Kunduz dari Indonesia, keberangkatannya akhirnya dibatalkan akibat serangan yang memporakporandakan runah sakit tempat dia akan bertugas. Keduanya bernasib sangat mujur karena tidak berada di Kunduz saat serangan terjadi sehingga masih dapat melanjutkan kerja sosial bersama MSF.

Indonesia sendiri menurut catatan MSF telah mengirim lebih dari 90 orang relawan untuk bekerja di berbagai belahan dunia. Mereka terdiri dari tenaga medis, administrasi, dan keuangan.
 

Jangan sampai ketinggalan! Kamu sudah lihat video ini ?

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya