
“Jerawat karena pemakaian kosmetik juga masih bisa terjadi. Lalu, bisa juga karena stres pekerjaan,” katanya.
Untuk mencegah jerawat muncul, Fitria menekankan pentingnya memilih produk perawatan kulit (skincare) dan kosmetik yang sesuai dengan jenis kulit masing-masing.
Fitria juga menganjurkan agar menerapkan pola makan atau diet yang baik dan benar agar terhindar dari masalah jerawat.
BACA JUGA: Kalau Kulit Lagi Berjerawat, Kamu Konsumsi Makanan Ini
Kemudian, jangan lupa sebelum tidur harus membersihkan kulit, sehingga make up tidak tinggal di kulit sampai pagi.
“Intinya tetap upaya pencegahan dari pola makan, jangan lupa istirahat, dan olahraga. Kebiasaan begadang, merokok, dan konsumsi alkohol juga berpengaruh,” tuturnya. (ant)
BACA JUGA: 4 Serum Terbaik untuk Mencerahkan Wajah dari Bekas Jerawat
Simak video menarik berikut:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News