Gandeng Sukin, Sociolla Galakkan Daur Ulang Plastik Kecantikan

Gandeng Sukin, Sociolla Galakkan Daur Ulang Plastik Kecantikan - GenPI.co
Gandeng Sukin, Sociolla Galakkan Daur Ulang Plastik Kecantikan. Foto: PR Sociolla

1. Collect The Empties: Kumpulkan dulu kemasan produk kecantikan dari brand apapun yang kamu miliki berdasarkan materinya, baik itu plastik, kaca dan lainnya dan mencopot label dari kemasan

2. Cleanse & Rinse: Pastikan kemasan produk kecantikan yang akan dikumpulkan untuk daur ulang sudah dicuci terlebih dahulu agar dalam keadaan bersih, kemudian keringkan dengan seksama, dan pastikan tidak ada lagi sisa produk di kemasan

3. Come & Drop It Off: Datangi Sociolla Store terdekat untuk drop off kemasan kosong produk kecantikan yang nantinya akan dikelola oleh mitra kami yaitu Waste4Change. Setiap 1 kemasan dapat ditukarkan dengan 5 SOCO Points.

BACA JUGA:  Tips Sociolla untuk Pencinta Makeup saat Belanja

Kamu juga bisa menulis harapanmu untuk bumi atau kesan dan pesanmu terhadap program ini melalui sticker cantik yang telah tersedia untuk ditempelkan di Recycle Station yang tersedia.

Didukung oleh Waste4Change, sampah kemasan produk kecantikan yang terkumpul dalam Sukin X Sociolla Recycling Station akan didaur ulang menjadi material yang bermanfaat.

BACA JUGA:  Cegah Limbah Kecantikan, Sociolla Terapkan Kotak Ramah Lingkungan

Hal ini dapat membantu mengurangi jumlah sampah di Indonesia yang terus bertambah jika tidak dikelola dengan baik.

Sociolla berharap mampu membuat dampak besar yang berkelanjutan, menyebarkan kebaikan bagi lingkungan serta mengajak lebih banyak lagi penggiat kecantikan untuk lebih teredukasi mengenai prinsip sustainability.

Untuk mengetahui mengenai inisiatif ini lebih lanjut dan cara ikut serta, kunjungi https://www.sociolla.com/promotion/sukin-recycle-station.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya