
GenPI.co - Serial Layangan Putus yang mengisahkan tentang perselingkuhan masih ramai diperbincangkan.
Siapa sangka, serial Layangan Putus rupanya diadaptasi dari kisah nyata yang dirasakan dan ditulis oleh Eka Nur Prasetyawati atau yang lebih dikenal dengan Mommy ASF.
Perempuan yang akrab disapa Eca itu pun memberikan wejangan untuk para korban perselingkuhan dalam tayangan YouTube The Sungkars, yang diunggah pada 20 Januari 2022.
BACA JUGA: Imbas Serial Layangan Putus, Anya Geraldine Kena Sindiran Telak!
Ia menyarankan agar para wanita korban perselingkuhan selalu tabah dan tidak larut dalam kesedihan, karena hidup akan terus berputar.
"Kalau misalnya ada kesulitan, pasti berbarengan dengan itu ada kemudahan, itu saja yang dipegang teguh," kata Eca.
BACA JUGA: Layangan Putus Ajarkan Istri untuk Lindungi Suami, Ini 4 Caranya
Eca mengatakan bahwa tragedi perselingkuhan bukanlah akhir dari segalanya.
Ia pun mengingatkan bahwa di luar sana masih banyak orang yang mengalami takdir hidup yang lebih sulit.
BACA JUGA: Belajar dari Layangan Putus, Ketahui Suami Mulai Tergoda Pelakor
"Jadi, Bismillah aja, kuat-kuat, pasti kuat lah, bisa-bisa ada Allah," sambungnya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News