
GenPI.co - Tak perlu merogoh kocek ke salon kecantikan untuk melakukan perawatan, kini terdapat cara alami yang bisa kamu lakukan untuk membuat kulit wajah sehat dan terlihat awet muda.
Yup, terapi uap wajah atau dikenal dengan face steam. Caranya hanya perlu merebus air dalam panci hingga mendidih. Kemudian tuangkan air yang sudah mendidih ke dalam wadah yang tahan panas dan uapkan pada wajah.
Untuk mendapatkan hasil yang maksimal, tambahkan ekstrak herbal atau minyak seperti lavender ke dalam wadah tersebut. Lalu dekatkan wajah ke wadah selama beberapa menit. Terakhir gunakan masker pada wajah.
BACA JUGA: Mengandung Kolagen, 3 Makanan Ampuh Bikin Kulit Halus dan Kenyal
Lalu apa saja manfaat yag bisa diperoleh, berikut 5 ulasannya sepeti diihimpun berbagai sumber.
1. Membersihkan Pori-Pori
BACA JUGA: Ajaib! Suplemen Kolagen Ampuh Jaga Elastisitas Kulit Hingga Tua
Manfaat uap air untuk wajah yang pertama adalah membuat pori-pori di wajah kamu terbuka. Hal tersebut membantu wajah mengeluarkan sisa-sisa kotoran yang mengendap di pori-pori.
2. Menghilangkan Komedo
Dengan terbukanya pori-pori wajah karena di uap wajah, komedo pun menjadi lebih mudah dan lunak untuk dibersihkan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News