
GenPI.co - Prosesi ibadah tutup peti Edelenyi Laura Anna berlangsung di Rumah Duka Grand Heaven, Pluit, Jakarta pada Kamis (16/12).
Berdasaarkan pantauan GenPI.co, beberapa keluarga hingga kerabat datang ke ruang duka.
Saat ini masih dalam prosesi ibadah penutupan peti yang menjadi tempat peristirahatan terakhir wanita kerap disapa Lora itu tampak berhiaskan bunga putih.
BACA JUGA: Rasa Sayang Nikita Mirzani ke Laura Anna Dahsyat, Nggak Nyangka
Dan sesekali layar televisi menampilkan wajah cantik Lora seakan tersenyum tenang.
Terlihat kerabat terdekat seperti Keanu, Awkarin, hingga Erika Carlina.
BACA JUGA: Gibran Rakabuming Bergerak, Semua Beres
Rencananya, jenazah selebgram berusia 21 tahun itu akan dikremasi di ruang Krematologi Grand Heaven pukul 13.00 WIB.
Informasi tersebut tertulis di kertas yang ditempel di ruangan 107 tempat Anna disemayamkan.
BACA JUGA: Gatot Nurmantyo Ajukan Gugatan ke MK, Jawaban Mahfud MD Tajam
Sebelumnya, Laura Anna meninggal dunia pada 15 Desember 2021 di Eka Hospital, Cibubur, Jakarta.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News