
Dia juga menyarankan masyarakat untuk mengurangi konsumsi daging. Sebab, daging menjadi makanan yang bisa disantap itu harus melalui proses yang panjang.
"Itu emisi karbon dioksidanya banyak sekali. Jadi, kami menyarankan untuk mengonsumsi lebih banyak sayur," kata Peggy.
Public Relations & Marketing Coordinator Zero Waste Indonesia, Fildzah Amalia Putri Herdina, menambahkan, Bagaimana sisa makanan yang kita hasilkan setiap hari bisa diolah dan tidak menjadi sampah saja.
BACA JUGA: Peran Penting Anak dalam Mengelola Sampah Plastik Sejak Dini
“Karena tidak mungkin kita makan tidak ada sisanya," ucap Fildzah.
Di Indonesia, 40 persen timbunan sampah pada 2020 adalah sampah makanan. Itu termasuk sampah buah dan sayuran.
BACA JUGA: Sebanyak 61 Persen Sampah Plastik di Indonesia Belum Dikelola
"Makanan ini paling sering terbuang, dari proses sebelum tanam, distribusi, hingga ke piring kita,” ucapnya. (*)
Video heboh hari ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News