
GenPI.co - Justin Bieber agaknya senang membangun konflik dengan sesama pesohor. Setelah sempat mengajak aktor senior Tom Cruise bertarung ala atlet MMA di oktagon, kini dia menemukan sasaran baru; penyanyi Taylor Swift. Ia mengomentari Taylor Swift di Instagramnya.
Namun kali ini Justin Bieber menyerang dengan alasan yang sedikit bisa diterima. Ia membela manager lamanya Scooter Braun yang dikritik Taylor dengan menggunakan istilah ‘manipulative bullying’. Pernyataan Taylor adalah sebagai tanggapan terhadap akuisisi Big Machine Records baru-baru ini dari Braun, yang memegang hak atas enam album pertama Swift, yang semuanya multi-platinum.
Dalam postingannya Justin menulis bahwa keluhan Taylor media sosial membuat semua orang membenci Scooter dan itu dianggapnya tak adil. “Apa yang ingin kamu capai postingan itu? Sepertinya hanya ingin mendapat simpati dari penggemar anda sehingga mereka bisa turut menggertak Scooter,” tulis Justin.
Justin Bieber memposting foto dirinya bersama Taylor Swift dengan caption panjang mengenai pmbelaannya terhadap Scooter Braun
Baca juga:
Ini Kata Petarung UFC Soal Justin Bieber VS Tom Cruise
Mulai Berulah, Justin Bieber Tantang Tom Cruise Berkelahi
Bieber berusaha membuka jalur komunikasi langsung dengan Taylor Swift. Di saat yang bersamaanya ia juga mengeritik Taylor karena dianggap merusak karakter Scooter Baun
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News