
GenPI.co - Perkumpulan Komunitas Hipnotis Indonesia (PKHI) bisa happy. Profesi hipnotis dan praktiknya kini sudah diakui pemerintah.
Semua itu terungkap dalam seminar nasional bertemakan “Hipnotis Profesi Mulia”, Sabtu (2/10).
Ketua Umum DPP Komunitas Hipnotis Indonesia Avifi Arka mengatakan, tema tersebut diambil karena adanya peningkatan jumlah masyarakat yang memanfaatkan jasa profesi hipnotis.
BACA JUGA: Akademisi Buka-bukaan Seret Jokowi: Presiden Terhipnotis Ambisi..
“Jasa hipnotis digunakan sebagai metode untuk menyelesaikan problem yang mereka hadapi, biasanya disebut dengan hipnoterapi,” ujarnya kepada GenPI.co, Sabtu (2/10).
Menurut Avifi, ada banyak manfaat dari kegiatan hipnosis, termasuk yang kerap ditonton masyarakat di televisi.
BACA JUGA: Pandangi Air Terjun Tumpak Sewu, Siap-siap Terhipnotis
“Kalau di dunia hiburan itu ada stage hypnosis, khusus untuk hiburan,” ungkapnya.
Sementara itu, untuk penyembuhan, hipnosis berfokus pada pikiran, perasaan, dan perilaku sang pasien.
BACA JUGA: Anies Baswedan Penipu Ulung, Ferdinand: Dia Hipnotis Jokowi!
“Mulai dari perasaan cemas, kecewa, dan sakit hati hingga perilaku latah, gagap, dan kecanduan,” tuturnya.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News