
Salah satu rekan Apple dalam memproduksi iPhone adalah perusahaan asal Taiwan, Foxconn. Foxconn mengatakan bahwa 25% fasilitas produksi mereka berada di luar China.
Rekanan Apple lainnya Wistron juga telah membangun fasilitas mereka di India. Sementara Indonesia melalui Kementerian Perdagangan dan Industri menyebut bahwa telah ada MoU untuk membangun fasilitas produksi suku cadang iPhone di Indonesia.
Kenaikan harga gawai iPhone akan berdampak negatif bagi penjualan mereka. Awal 2019 ini iPhone turun ke peringkat ketiga sebagai perusahaan penghasil smartphone terbesar di dunia.
Mutu Kamera dan kinerja stabil iOS telah mampu disaingi dengan baik oleh smartphone besutan Samsung dan Huawei. Meski harga iPhone diisukan anak naik 14%, apakah kamu penggemar Apple akan tetap berburu kala produk ini mengeluarkan seri-seri terbarunya?
Simak juga video ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News