
GenPI.co - Riasan mata yang lebih bold sangat diperlukan ketika kamu hendak mendatangi berbagai momen formal, seremonial, dan pesta.
Bulu mata palsu (false eyelashes) menjadi item yang sangat penting agar riasan mata lebih dramatis.
Kamu memerlukan eyelashes dengan ketebalan full volume, cukup panjang, dan kelentikan maksimal.
BACA JUGA: TWC Sarita Beauty Jaminan Wajah Fresh dan Glowing
Menggunakan bulu mata berjenis 3D akan tampilan mata akan lebih dramatis dan estetik.
Sebab, setiap helai bulu mata palsu akan sangat menyatu dengan bulu mata asli.
BACA JUGA: Mau Penampilan Makin Cantik? Pakai Saja Sarita Beauty
Kamu sangat disarankan memilih model yang memberi efek double volume.
Dengan demikian, waktu yang diperlukan lebih efisien. Sebab, kamu tidak perlu lagi memakai dua buah eyelashes yang diaplikasikan dengan cara didobel.
BACA JUGA: Pakai Lip Cream Sarita Beauty Peach Lotus, Bibir Sehat dan Seksi
Teknik tersebut sering diterapkan oleh para make up artist ternama Indonesia untuk mendapatkan hasil yang lebih cetar.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News