
GenPI.co - Anggota Komunitas Musang Bogor Sendy Maulana Muhammad membeberkan cara merawat musang.
Sendy, sapaan akrabnya mengatakan, sebelum memelihara, sebaiknya mempelajari lebih dahulu karakteristik musang.
Mulai dari kebiasaan hidupnya, makanan yang dikonsumsi, atau sifat yang ada pada musang.
BACA JUGA: Pria Ini Sukses Usaha Ternak Kucing, Omzetnya Wow
Dengan mempelajari seluruh hal tersebut, akan menjadi lebih mudah dalam merawat musang.
"Jangan langsung memelihara. Minimal belajar karakteristik musang. Setelah tahu, baru boleh memelihara," ujar Sendy kepada GenPI.co, Rabu (9/8/2021).
BACA JUGA: 3 Zodiak Hari Ini Kerjanya Oke, Ada Perubahan Posisi di Kantor
Sendy menjelaskan, perawatan musang sebenarnya mudah, hampir mirip seperti memelihara kucing.
Untuk mempermudah dan membuat nyaman musang, kamu harus menyiapkan kandang yang cukup besar.
BACA JUGA: Pesan Mario Teguh Buat Cewek yang Tetap Setia ke Peselingkuh
Sendy juga menyarankan untuk memelihara musang yang masih muda, berusia sekitar dua sampai tiga bulan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News