
Wardah Acnederm Pore Refining Toner memiliki kandungan Derma Treat Actives, zinc gluconate, aloe vera extract, dan witch hazel yang dapat membantu menenangkan kulit kemerahan akibat iritasi.
Selain itu, kandungan zinc gluconate dan witch hazel dalam toner Wardah Acnederm juga dapat bekerja secara efektif ke dalam lapisan kulit untuk membantu menghambat pertumbuhan bakteri penyebab jerawat baru.
2. Meringkas Pori-pori
Kandungan hamamelis virginiana atau witch hazel dalam Wardah Acnederm Pore Refining Toner juga dapat membantu meringkas pori-pori setelah membersihkan wajah.
Ini karena witch hazel bekerja sebagai astringent atau zat yang dapat menciutkan, sehingga dapat membantu mengecilkan pori-pori, sekaligus membantu menenangkan kulit dan meredakan peradangan akibat jerawat.
BACA JUGA: Formulasi Wardah Colorfit, Menyatu dengan Kulit Wanita Indonesia
3. Melembapkan Kulit
Selain dapat menenangkan kulit dan membantu meringkas pori-pori, toner Wardah Acnederm ini juga dapat membantu melembapkan kulit karena memiliki kandungan aloe vera extract.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News