Jazz Gunung Segera Digelar, Tiket Cuma Rp 200 Ribu

Jazz Gunung Segera Digelar, Tiket Cuma Rp 200 Ribu - GenPI.co
Festival musik bertajuk Jazz Gunung Burangrang: Sora-Sora Bergembira! akan digelar di Dusun Bambu, Bandung, Jawa Barat, pada 19 Oktober 2024. Foto: Antara/HO/Jazz Gunung Indonesia

GenPI.co - Festival musik bertajuk Jazz Gunung Burangrang: Sora-Sora Bergembira! akan digelar di Dusun Bambu, Bandung, Jawa Barat, pada 19 Oktober 2024.

Banyak musisi jazz yang akan ambil bagian dalam festival musik yang digelar Jazz Gunung Indonesia (JGI) itu.

Mereka di antaranya ialah Elvy Sukaesih feat Bandung Jazz Orchestra, Tohpati Ethnomission, Vina Panduwinata & F • I • [e] • R • Y, dan Danilla.

BACA JUGA:  Polresta Bandung Belum Beri Izin Konser Sheila On 7

Selain itu, ada juga Dul Jaelani Dewa 19 Experience, Sambasunda, Sokhi, AIB Show, Kevin Yosua Big 6, dan Nadine Adrianna.

Benn Yapari, Arumtala, Ear Sun, dan Arnando Putra & Frank Pattinasarany juga akan meramaikan Jazz Gunung.

BACA JUGA:  Konser Sheila On 7 di Bandung Dipindah ke Stadion Si Jalak Harupat, Pemkab Bandung Beri Lampu Hijau

Panitia penyelenggara juga telah menyiapkan satu panggung silent concert yang menarik untuk dikunjungi.

"Dalam setiap acara kami selalu punya concern dengan edukasi dan regenerasi," kata Direktur Utama PT JGI Bagas Indyatmono.

BACA JUGA:  3 Grup Band Taiwan Konser di Bali 28-29 September 2024

Bagas menjelaskan para musisi yang akan tampil dalam Jazz Gunung sudah melewati proses kurasi.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya