Lagu Baru Summerlane Sangat Cadas, Gabungkan Grunge dan Rock

Lagu Baru Summerlane Sangat Cadas, Gabungkan Grunge dan Rock - GenPI.co
Grup band pop punk Summerlane meluncurkan lagu baru berjudul Dewasa Denganmu. Foto: Antara/HO/Summerlane

GenPI.co - Grup band pop punk Summerlane meluncurkan lagu baru berjudul Dewasa Denganmu.

Band asal Jakarta itu melakukan eksperimen dengan menggabungkan rock, grunge, dan pop ke dalam lagu barunya.

Dewasa Denganmu ditulis oleh vokalis Summerlane Ochin, sedangkan aransemen gitarnya dibuat Joe dan Vicky.

BACA JUGA:  Luncurkan 2 Lagu Baru, RAN Akhiri Vakum 8 Tahun

Lagu itu sudah bisa  didengarkan di platform pemutaran musik digital, seperti Spotify, Apple Music, YouTube Music, dan Amazon.

"Eksperimen dalam rock dinamis, grunge introspektif, dan pop enerjik menciptakan pengalaman audio yang semangat dan liar," kata gitaris Summerlane Joe.

BACA JUGA:  RM BTS Kolaborasi dengan Rapper Amerika, Lagu Baru Dirilis 6 September

Summerlane menggabungkan sentuhan artistik khas musik era 90-an dan awal 2000-an ke dalam lagu Dewasa Denganmu.

Lagu itu berisi ungkapan penghargaan kepada orang tua dan upaya menghargai setiap momen di tengah laju waktu yang cepat.

BACA JUGA:  The Virgin Rilis Album Baru, Lagu Titiek Puspa Jadi Andalan

Selain meluncurkan Dewasa Denganmu, Summerlane juga akan membuat video klip lagu itu.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya