
GenPI.co - Vokalis grup band Kotak Tantri menghormati kritikan yang dilayangkan pendiri Dewa 19 Ahmad Dhani tentang set list lagu yang dibawakan di Cianjur, Jawa Barat, beberapa waktu lalu.
Tantri Kotak menyadari bahwa selama ini Ahmad Dhani memang memperjuangkan hak royalti untuk para musisi.
"Saya respect sekali," kata Tantri saat ditemui awak media di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
BACA JUGA: Dewi Perssik: Ahmad Dhani Cuma Takut sama Saya
Meskipun demikian, Tantri tidak mau berkomentar lebih banyak tentang lagu-lagu yang dibawakan Kotak di Cianjur.
Istri Arda Naff itu mengaku tidak mempunyai kapasitas untuk menjawab pertanyaan tentang lagu Kotak.
BACA JUGA: Barito Putera Perpanjang Kontrak Rahmad Darmawan 2 Musim ke Depan
"Perihal membawakan lagu, bukan kapasitas saya menjawab," jelas istri Arda Naff.
Tantri menjelaskan Kotak sudah memberikan jawaban terkait royalti yang sempat diprotes mantan drummernya, Posan Tobing.
BACA JUGA: Raffi Ahmad Disebut Bisa Membuat Peta Pilkada Jawa Tengah Semakin Menarik
Salah satu vokalis terbaik Indonesia itu pun meminta awak media membuka kembali penjelasan Kotak.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News