
GenPI.co - Mantan drummer grup band Naif Pepeng tidak memungkiri saat ini lagu-lagu Jawa memang sedang fenomenal di industri musik Indonesia.
Menurut Pepeng, saat ini lagu-lagu Jawa memang sedang menjadi tren di tengah masyarakat.
“Untuk skala nasional secara umum, sekarang justru pop Jawa yang sedang diminati,” ujar Pepeng sebagaimana dilansir Antara, Jumat (8/3).
BACA JUGA: Kenangan Bimbim Slank Tentang Ayah, Lirik Lagu Sering Dikritik
Selain itu, Pepeng juga menyebut musisi solo masih mempunyai pasar yang sangat besar.
“Untuk musik arus-utama, sampai sekarang model-model solois masih banyak mendominasi walau sudah agak bergeser,” ucap Pepeng.
BACA JUGA: Bawakan Lagu Chrisye, Dikta Wicaksono Ogah Rombak Banyak
Meskipun demikian, Pepeng menyebut musisi solo akan mulai mengalami pergeseran pada masa mendatang.
“Sepertinya dalam waktu dekat atau ke depan, tren solois sudah mulai agak mau digeser,” imbuh Pepeng.
BACA JUGA: Dul Jaelani dan Qodir Luncurkan Lagu Baru, Isinya Sangat Kompleks
Menurut Pepeng, perusahaan rekaman akan lebih mengontrak grup band ataupun grup duo.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News