
GenPI.co - Salah satu cara yang bisa kamu lakukan untuk merayakan Hari Ibu adalah menonton film bersama.
Kamu bisa memilih film yang menceritakan soal sosok ibu inspiratif sebagai hiburan sekaligus edukasi.
Nah, ada cukup banyak film Indonesia yang menampilkan karakter ibu panutan dan penuh inspirasi.
BACA JUGA: Hari Ibu, Naysila Mirdad Beri 4 Kiat Agar Makin Dekat Dengan Mama
Berikut 5 film Indonesia yang menghadirkan sosok ibu inspiratif yang bisa kamu tonton bersama mama dan orang-orang tersayang.
1. Athirah (2016)
BACA JUGA: Hari Ibu, Ini 5 Film tentang Bunda yang Bikin Mewek
Athirah merupakan film garapan sutradara Riri Riza yang mengisahkan perjalanan hidup Athirah Kalla, ibu dari mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla.
Diperankan oleh Cut Mini, Athirah digambarkan sebagai sosok ibu yang tegar dalam menghadapi berbagai masalah.
BACA JUGA: Sejarah Hari Ibu: Perjuangan untuk Memajukan Perempuan Indonesia
Athirah harus menerima kenyataan pahit saat suaminya menikah lagi dengan perempuan lain.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News