
GenPI.co - Aktor Tom Holland memberikan bocoran soal adegan paling keren dalam film Spider-Man: No Way Home atau Spider-Man 3.
Pemeran Peter Parker tersebut mengungkapnya dalam sesi wawancaranya dengan majalah Empire.
Ia menyebut bakal ada adegan dirinya bersama Bibi May, Happy, dan seorang karakter misterius.
BACA JUGA: Bakal Sengit, Spider-Man dan Venom Adu Aksi di Film No Way Home
Dalam adegan itu, mereka akan membicarakan tentang seperti apa rasanya menjadi superhero.
“Salah satu adegan paling keren yang pernah saya ambil adalah ketika ada empat orang yang berkumpul di sebuah meja, mengobrol tentang bagaimana rasanya menjadi superhero, dan itu luar biasa,” kata Holland.
BACA JUGA: Tom Holland Sebut No Way Home Film Terakhir Spider-Man, Yah Sedih
Tom Holland sendiri memang cukup aktif dalam membagikan sejumlah bocoran terkait film yang dibintanginya.
Beberapa waktu lalu, kekasih dari Zendaya itu juga sempat mengisyaratkan bahwa No Way Home akan menjadi penutup dari kisah Spider-Man.
BACA JUGA: Bocoran What If Season 2, Spider-Man Bakal Tampil Lagi?
“Kami semua memperlakukan (No Way Home, Red) sebagai akhir dari sebuah waralaba,” kata Tom Holland, dikutip dari Entertainment Weekly.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News