
GenPI.co - Game Call of Duty: Mobile Season 8 Train to Nowhere bakal lebih seru dibandingkan edisi sebelumnya.
Game perang yang mengusung tema spionase itu menawarkan senjata dan karakter baru bagi para pemainnya.
Sophia akan membalaskan dendam setelah ayahnya, Templar, meninggal pada musim sebelumnya.
BACA JUGA: Gokil! PSIS Semarang Esports Rekrut Eks Arsenal
Dia disebut-sebut akan menjadikan jalur kereta Stasiun Express sebagai target pertama.
Call of Duty: Mobile (CODM) juga bakal makin seru dengan peta baru Express dari Call of Duty: Black Ops II.
BACA JUGA: RRQ Academy Gandeng Impowered Kembangkan Esports Sejak Dini
Dalam pernyataannya, Garena Indonesia yang merupakan pengembang game menyebut akan ada kereta api berkecepatan tinggi.
Kereta itu akan melewati jalur yang digunakan para pemain untuk melawan musuh-musuhnya.
BACA JUGA: Jawa Tengah Gudang Atlet Esports, Sangat Potensial
Cukup? Belum. Ada senjata baru yang bisa didapatkan melalui battle pass, yakni ZRG 20mm.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News