
GenPI.co — Gunung Agung, Bali, yang mengalami erupsi kembali hari ini, Minggu (21/4) membuat warga dan wisatawan di Bali untuk waspada. Tinggi kolom abu teramati setinggi sekitan 5,1 km dari atas permukaan laut. Paparan abu dari erupsi Gunung Agung kali ini cukup jauh dirasakan masyarakat Bali, yakni hingga ke Denpasar dan Badung. Dua wilayah ini merupakan salah satu daerah yang banyak dikunjungi wisatawan.
Masyarakat yang bermukim dan beraktivitas di sekitar aliran-aliran sungai yang berhulu di Gunung Agung agar mewaspdai potensi ancaman bahaha sekunder berupa aliran lahar hujan. Ancaman dapat terjadi terutama pada musim hujan dan jika material erupsi masih tepapar di area puncak.
Saat ini Gunung Agung berada pada level tiga atau sianga. Jadi untuk masyarakat di sekitar, pengunjung, dan wisatawan agar tidak melakukan aktivitas apapun di zona perkiraan areal dalam radius 4 kilometer dari kawah puncak Gunung Agung.
Baca juga: Gunung Agung Kembali Erupsi, Timbulkan Hujan Abu 2.000 Meter
Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bali, I Made Rentin, di Denpasar, mengatakan, mengimbau seluruh masyarakat agar memakai masker jika sedang beraktivitas di luar rumah untuk mengurangi dampak sebaran abu vulkanik terhadap kesehatan.
Baca juga: Denpasar Dan Badung Terdampak Hujan Abu Gunung Agung
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News