Presiden Prabowo Minta THR Pekerja Swasta BUMN dan BUMD Wajib Cair H-7 Lebaran

Presiden Prabowo Minta THR Pekerja Swasta BUMN dan BUMD Wajib Cair H-7 Lebaran - GenPI.co
Presiden RI Prabowo Subianto mengumumkan ketentuan untuk pemberian Tunjangan Hari Raya (THR) di Istana Merdeka, Jakarta, Senin (10/3/2025). (Foto: ANTARA/Livia Kristianti)

GenPI.co - Presiden Prabowo Subianto mengumumkan mekanisme pemberian tunjangan hari raya (THR) untuk pekerja swasta, badan usaha milik negara (BUMN) dan badan usaha milik daerah (BUMD) pada Idulfitri 2025.

"Agar pemberian THR bagi pekerja swasta, BUMN, BUMD, diberikan paling lambat tujuh hari sebelum Hari Raya Idulfitri," kata Prabowo, dikutip Selasa (11/3).

Presiden menyebut kebijakan THR ini dikeluarkan setelah pemerintah menggelar rapat beberapa kali.

BACA JUGA:  Presiden Prabowo Siapkan Keppres, THR Idulfitri Auto Cair?

Namun demikian, besaran THR akan disampaikan melalui surat edaran dari Kementerian Ketenagakerjaan.

"Besaran dan mekanismenya disampaikan dari Menteri Ketenagakerjaan melalui surat edaran," ungkap Prabowo.

BACA JUGA:  Tak Perlu Cemas! Pemerintah Jamin THR dan Gaji ke-13 ASN Tetap Cair

Di sisi lain, Presiden juga mengimbau perusahaan aplikasi ojek daring atau online memberikan bonus THR kepada para mitra driver mereka.

Menurut dia, driver dan kurir online memberikan kontribusi penting dalam mendukung layanan transportasi dan logistik di Indonesia.

BACA JUGA:  THR dan Gaji ke-13 bagi ASN Dikabarkan Dihapus, Airlangga Buka Suara

"Pada tahun ini, pemerintah menaruh perhatian khusus kepada para pengemudi dan kurir online yang telah memberi kontribusi yang penting dalam mendukung layanan transportasi dan logistik di Indonesia. Untuk itu, pemerintah mengimbau kepada seluruh perusahaan layanan angkutan berbasis aplikasi untuk memberi bonus hari raya kepada kurir dan pengemudi online dalam bentuk uang tunai dengan mempertimbangkan keaktifan kerja," papar dia.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya