
GenPI.co - PT Bank Tabungan Negara (BTN) Tbk yang merupakan salah satu perbankan BUMN sedang membuka lowongan kerja (loker) pada Maret 2023 untuk lulusan S1.
Perusahaan pelat merah itu menyediakan posisi customer service staff (CS) untuk masyarakat umum yang memenuhi kualifikasi.
Dikutip dari laman resmi BTN, Senin (13/3), CS adalah posisi rekrutmen di level staf yang berperan sebagai garis terdepan dalam pelayanan informasi produk dan transaksi perbankan.
BACA JUGA: Hotman Paris Buka Banyak Lowongan Kerja, Gaji Rp 30 Juta
Para karyawan yang berada di posisi itu harus mengutamakan service excellence ketika melayani nasabah.
Para lulusan S1 yang berminat melamar tidak harus mempunyai IPK tinggi. Sebab, BTN memperbolehkan lulusan S1 dengan IPK 2,75 melamar.
BACA JUGA: Lowongan Kerja 2023: Freeport Buka Loker Besar-besaran untuk Fresh Graduate
Persyaratan lain yang harus dipenuhi pelamar ialah belum menikah. Jika sudah diterima, karyawan juga harus bersedia tidak menikah selama dua tahun.
Pelamar juga tidak boleh mempunyai hubungan keluarga dengan pegawai BTN, seperti ayah, ibu, anak, adik, dan kakak.
BACA JUGA: Lowongan Kerja 2023: BCA Buka Loker, Lulus Bisa Langsung Jadi Karyawan Tetap
BTN juga mengimbau calon pelamar berhati-hati terhadap berbagai bentuk penipuan yang mengatasnamakan perusahaan.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News