
GenPI.co - Dompet digital DANA kembali menunjukkan sepak terjangnya di industri dengan memperkenalkan empat inovasi produk terbarunya.
Kehadiran empat inovasi terbaru tersebut juga menunjukkan komitmen berkelanjutan DANA dalam memberikan layangan keuangan digital terbaik.
“Selama empat tahun kehadirannya, DANA telah bertumbuh pesat baik dari segi jumlah pengguna yang kini sudah lebih dari 100 juta penguna, dengan rata-rata 8 juta transaksi per hari, dan 5 ribu online merchant,” kata Rangga Wiseno, Chief of Product DANA Indonesia dalam keterangan resminya, Jumat (25/3).
BACA JUGA: Kanada Kucurkan Dana Untuk Program Pemberdayaan Perempuan
Lebih lanjut Rangga mengatakan, empat inovasi terbaru yang dihadirkan merupakan bentuk komitmen DANA untuk menciptakan teknologi yang inklusif dan memberikan dampak positif, baik bagi pengguna maupun bagi kemajuan perekonomian digital di Indonesia.
Adapun empat inovasi terbaru yang akan hadir dalam aplikasi DANA adalah sebagai berikut:
BACA JUGA: Simak 6 Keunggulan Kartu Kredit OVO U Card BRI
1. DANA Pay
DANA ingin memastikan pengalaman bertransaksi digital pengguna bukan saja mudah, aman dan nyaman, tetapi juga makin pintar.
BACA JUGA: Gandeng OVO, BRI Bikin Kartu Kredit buat Milenial
Lewat pembaruan yang dilakukan, aplikasi DANA kini memiliki kemampuan mengombinasikan metode pembayaran (melalui saldo DANA, kartu debit maupun kredit) manakala saldo pengguna tidak mencukupi jumlah pembayaran.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News