
GenPI.co - Antisipasi lonjakan Covid-19, wisma atlet tower 7 digunakan.
Koordinator Humas RSDC Wisma Atlet Kemayoran Mintoro Sumego memaparkan ada tiga tower yang digunakan untuk rawat inap pasien Covid-19 antara lain tower 5, tower 6, dan tower 7.
Total tempat tidurnya ada 5.939.
BACA JUGA: Covid-19 Membabi Buta, 10 Juta Lebih Warga Afrika Terinfeksi
“Jadi, kalau pasiennya 2.535, maka tingkat keterisian tempat tidurnya 43 persen,” ujar Mintoro, Senin (17/1).
Mintoro memaparkan, tingkat keterisian tempat tidur mencapai 62 persen sebelum ada penambahan tower.
BACA JUGA: Batam Tambah 1 Kasus Covid-19, Status Pelajar
Meskipun telah disiagakan, saat ini tower 7 masih kosong.
“Kalau tingkat keterisian tempat tidurnya 67 persen, kami akan pakai tower 7. Sudah siap, tinggal isi saja,” katanya.
BACA JUGA: Pandemi Covid-19, Bisnis Seserahan Mahar Cepu Laris Manis
Koordinator RSDC Wisma Atlet Kemayoran Budiman menambahkan pihaknya juga akan menyiagakan tower 4 apabila ada lonjakan kasus.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News