
GenPI.co - Kunjungan meningkat, sektor wisata Garut berangsur pulih. Ini terjadi terutama saat hari libur dan akhir pekan.
Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Garut Budi Gan Gan mengatakan tingkat kunjungan wisata dan hotel mencapai 90 persen.
Sejak Desember 2021, Kabupaten Garut masuk PPKM Level 2. Sehingga, tempat wisata dibuka untuk umum dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.
BACA JUGA: Jalur Kereta Api Cibatu-Garut Siap Beroperasi, Tarif Terjangkau!
Sejak saat itu juga, berbagai sektor wisata di Garut, seperti hotel, restoran, dan tempat wisata mulai ramai.
"Di lokasi objek wisata relatif stabil seperti di Minggu biasa," ujar Budi, Sabtu (15/1).
BACA JUGA: Band Metal dari Garut Manggung di Eropa, Hijabnya Jadi Sorotan!
Budi memaparkan, Disparbud Garut terus mengingatkan para pelaku usaha pariwisata dan hotel untuk menerapkan protokol kesehatan. Terutama hotel kecil di kawasan wisata.
Hotel-hotel harus memperhatikan penerapan protokol kesehatan dan meningkatkan pelayanannya agar wisatawan merasa lebih nyaman.
BACA JUGA: Banjir Bandang di Garut Tak Ada Korban Jiwa, 302 Rumah Terendam
General Manager Hotel Santika Garut Deni Mulyana menambahkan tingkat hunian hotel mulai berangsur pulih sejak penerapan PPKM Level 2. Tercatat kenaikannya sampai 80 persen.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News