Ada Penambahan 2 Rute Trayek Tol Laut, Ini Lokasinya

Ada Penambahan 2 Rute Trayek Tol Laut, Ini Lokasinya - GenPI.co
Kapal tol laut sedang membongkar muat peti kemas. Foto: Antara/Kemenhub

GenPI.co - Ada penambahan dua rute trayek tol laut yang dioptimalkan Kementerian Perhubungan.

Tujuan penambahan trayek tol laut dari 32 menjadi 34 adalah untuk meningkatkan pelayanan angkutan barang melalui kapal di wilayah Indonesia.

Pelaksana Tugas Direktur Jenderal Perhubungan Laut Kementerian Perhubungan Arif Toha mengatakan optimalisasi ini untuk menunjang pendistribusian barang di daerah terpencil.

BACA JUGA:  Kemenhub Bagikan 10.000 Paket Health Care di 8 Lokasi

Dengan begitu, disparitas harga bisa menurun di antara wilayah Indonesia Bagian Barat dengan Indonesia Bagian Timur.

Oleh karena itu, pelayaran berkesinambungan melalui penyelenggaraan angkutan barang di laut sangat diperlukan.

BACA JUGA:  Pesan Tegas Kemenhub, Aturan Perjalanan Darat Wajib PCR Dicabut

Rute baru trayek T30 tol laut melayani rute Tanjung Perak - Kaimana - Tanjung Perak.

Sehingga, alur logistik di wilayah Papua Barat langsung terhubung dengan Pulau Jawa.

BACA JUGA:  Kemenhub Buka Suara soal Perubahan Syarat Penerbangan

"Pelabuhan Kaimana memiliki dermaga sepanjang 123 x 8 meter. Pelabuhan dapat menampung kapal berkapasitas standar sampai dengan 14.000 DWT dan kedalaman -8 mLWS," ujar Arif, Kamis (6/1).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya