Sri Mulyani Beri Kabar Bahagia, Sebut Angka Rp 611 Triliun

Sri Mulyani Beri Kabar Bahagia, Sebut Angka Rp 611 Triliun - GenPI.co
Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati. Foto: ANTARA/HO-Kemenkeu/Bayu/aa.

GenPI.co - Menkeu Sri Mulyani menyebut defisit APBN pada November 2021 mencapai Rp 611 triliun.

Menurut Sri, angka tersebut turun dibandingkan November 2020 yang sebesar Rp 885,1 triliun.

Penurunan itu terjadi karena pencapaian pendapatan lebih tinggi dibandingkan belanja negara.

BACA JUGA:  Sri Mulyani Beri Kabar Gembira, Datanya Sangat Penting

Pendapatan negara mencapai Rp 1.699,4 triliun. Sementara itu, belanja negara Rp 2.310,4 triliun.

"Jadi, kita bisa lihat penurunan defisit dibanding tahun lalu itu mencapai 31 persen," kata Sri dalam Konferensi Pers APBN KiTa edisi Desember 2021 secara daring di Jakarta, Selasa (21/12).

BACA JUGA:  Terkait Korupsi Stadion Mandala Krida, Sri Mulyani Dipanggil KPK

Di sisi lain, rasio defisit APBN terhadap PDB sebesar 3,63 persen. Angka itu turun dibandingkan PDB tahun lalu yang mencapai 5,73 persen.

Sri Mulyani menjelaskan, ada penurunan lebih dari dua persen dalam tempo 12 bulan.

BACA JUGA:  Sri Mulyani: Data Perekonomian Lebih dari Sekadar Kurva & Angka

Menurut wanita yang karib disapa Ani itu, pemerintah akan menjaga tren tersebut.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya