
Terlebih di masa pandemi COVID-19, Indonesia membutuhkan upaya ekstra untuk pulih dan bangkit dari keterpurukan. Keterlibatan para migran yang telah kembali dan diaspora Indonesia sebagai jembatan antara negara asalnya dan negara tempat mereka tinggal dan bekerja makin dirasa penting.
Indonesia Diaspora Festival 2021 akan menghadirkan berbagai kegiatan seperti talksow, workshop, serta pameran hasil karya alumni mahasiswa Indonesia di Jerman.
Festival ini terbuka bagi para pelaku bisnis dan UMKM (Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah), akademisi dan inovator, serta masyarakat luas yang mencari kesempatan untuk belajar di Jerman, menjalin kerja sama dengan diapora Indonesia, atau ingin mendapatkan informasi tentang Program Migrasi dan Diaspora Indonesia.(*)
BACA JUGA: Di Momentum #BlackLivesMatters, WNI Diaspora AS Serukan ini
Simak video berikut ini:
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News