
GenPI.co - Harga porang yang sempat disebut pemerintah sebagai harta karun baru anjlok dalam beberapa waktu terakhir.
Para petani dan pengusaha porang pun terkena imbasnya. Misalnya, petani dan pengusaha porang di Jawa Timur.
Mereka mengeluhkan harga jual porang yang anjlok, meskipun sempat menjadi komoditas andalan Jatim.
BACA JUGA: Harga Porang Anjlok, Petani Siasati dengan Menjual Bentuk Chips
Petani bernama Hartoyo pun meminta Pemprov Jatim memperhatikan nasib para petani porang.
“Harga porang akhir-akhir ini merosot sekali,” kata Hartoyo saat mengadu ke DPRD Jatim sebagaimana dilansir laman Kominfo Jatim, Jumat (29/10).
BACA JUGA: Pantas Dipromosikan Jokowi, Manfaat Porang Ternyata Wow Banget
Menurut Hartoyo, saat ini para petani porang sudah tidak bisa berbuat banyak.
“Saat ini kegiatan pertanian porang berhenti total karena ambruknya harga porang," ujar Hartoyo.
BACA JUGA: Komoditas Porang Cuan di Masa Depan, Jokowi Siapkan Hal ini
Dia khawatir harga jual porang tidak sepadan dengan biaya yang dikeluarkan dari penanaman hingga panen.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News