
GenPI.co— Kabupaten Ngawi masih fokus pada pengembangan destinasi alam dan kuliner di kawasan Kenebejo (Kendal, Sine, Ngrambe, Jogorogo).
Pengembangan jalur wisata Kenebejo terus dioptimalkan untuk menarik minat wisatawan ke Kabupaten Ngawi, Jawa Timur.
“Saat ini temanya masih alam, kuliner juga masih kurang, serta handicraft [produk kerajinan] masih dibutuhkan,” kata Kepala Dinas Pariwisata Olahraga Pemuda (Disparpora) Kabupaten Ngawi, Rahmad Didik Purwanto, Sabtu (29/6).
Baca juga:
Pasar Jadul Ahad Legi, Destinasi Digital di Kabupaten Ngawi
Wisata Kayangan Suguhkan Flying Fox Terpanjang di Ngawi
Untuk mempercepat kemajuan wisata Kenebejo, pihaknya merangkul sejumlah usaha kecil.
“Saling bersinergi, usaha kecil diarahkan ke tempat wisata yang sudah mulai ramai. Namun sebelumnya akan dilakukan pelatihan dulu,” kata Didik.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News