SUCCESS STORY

Sukses Bisnis Pakaian, Sherly Sudah Berangkatkan Keluarga Umrah

Sukses Bisnis Pakaian, Sherly Sudah Berangkatkan Keluarga Umrah - GenPI.co
Sherly Windy (foto: SC IG @Sherlywnd)

Selama pandemi Sherly tetap bersemangat melakukan promosi jualan dengan memaksimalkan media sosial mulai dari endorse, Instagram ads, iklan di Tiktok, Twitter, Shopee.

"Beruntungnya dunia online shopping di bidang fesyen ini enggak terlalu kena dampak yang besar selama pandemi, paling dikenaikan bahan baku produksi aja sih," ucap Sherly Windy selaku pemilik Leviora kepada GenPI.co, Senin malam (8/3/2021).

BACA JUGASahabat Lesty Kejora yang Ganteng Ini Buka Kafe saat Pandemi 

Perempuan lulusan Universitas Gunadarma tersebut menjelaskan, pada awalnya seluruh produk Leviora dibantu menjahit oleh saudaranya yang berprofesi sebagai tukang jahit.

Sampai akhirnya seiring berjalan waktu jumlah orderan semakin banyak, dan Sherly memutuskan untuk menggunakan jasa konveksi.

Seiring berkembangnya Leviora, Sherly sudah memilki tim jahit atau konveksi sendiri yang mengurusi seluruh pembuatan produk. 

Sherly mengaku sudah banyak rezeki yang dia dapatkan selama membangun Leviora hingga saat ini.

"Alhamdulilah, sudah balik modal. Berkat Leviora aku udah bisa umrohin keluarga, bisa ajak keluarga ke luar negeri walau belum ke banyak negara,” kata Sherly.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya