.webp)
GenPI.co - Peluang kerja bagi para penyandang disabilitas makin terbuka lebar. Brand kecantikan ternama MS Glow membuka kesempatan untuk menempati posisi General Affair di perusahaannya.
General Affair sendiri merupakan sebuah posisi yang berada dibawah pimpinan Divisi Umum atau Kepala Operasional, biasa disebut GA.
Sesuai dengan program pemerintah Indonesia Nomor. 52 Tahun 2019 dalam mewujudkan kesejahteraan sosial bagi penyandang disabilitas.
BACA JUGA: Sandiaga Uno Siapkan Lapangan Kerja untuk Disabilitas
Pihaknya terus berupaya untuk berkontribusi menciptakan lapangan kerja untuk penyandang disabilitas, terutama mereka yang menjadi tulang punggung keluarga.
"Kami ingin memberikan kontribusi terbaik untuk mereka. Dalam kekurangan mereka, masih memiliki semangat hidup untuk berkarya hal ini patut diapresiasi," ujar Sheila Marthalia, General Manager kepada GenPI.co, Kamis (10/2).
Sheila menambahkan, hal tersebut muncul dari kepedulian founder MS Glow Shandy Purnama Sari dan Gilang Widya Pramana, untuk membuka kesempatan kerja bagi penyandang disabilitas.
Program ini akhirnya terealisasi seiring dengan peresmian kantor barunya yang berlokasi di Malang, Jawa Timur.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News