
GenPI.co - Selama pandemi covid-19 banyak orang yang harus berdiam diri di rumah agar terhindar dari virus. Tak sedikit yang merasa bosan dengan kegiatan yang itu-itu saja.
Untuk itu, banyak masyarakat yang menumpahkan kebosanannya dengan memelihara binatang, salah satunya adalah ikan hias.
BACA JUGA: Ikan Cupang Gisella Anastasia Top, Ada yang Geraknya Bak Balerina
Ikan hias laut atau tawar saat ini jadi buruan. Hal itu menyebabkan pasar ikan hias di Cengkareng, Jakarta Barat dipadati pencint ikan hias.
Sentra ikan hias itu menyediakan beragam jenis mulai dari air tawar, koi, cippang, nemo, lemon, lohan.
Harganya yang murah, membuat pasar ini menjadi tujuan banyak orang pencinta ikan hias.
Salah satu pengunjung mengaku mulai hobi memelihara ikan hias sejak awal pandemi covid-19.
BACA JUGA: Kisah Sukses Embot Raih Hoki dari Budi Daya Ikan Mas Koki
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News