
GenPI.co - Investasi di industri asuransi diperkirakan akan mengalami pertumbuhan positif seiring dengan membaiknya kondisi ekonomi di Indonesia.
Meski pandemi covid-19 berdampak secara langsung terhadap ekonomi di Indonesia.
BACA JUGA: Mencari Untung Investasi Emas di Masa Pandemi? Ini Rahasianya
Namun, berdasarkan data OJK hingga Maret 2020, kontribusi (premi) year on year (yoy) asuransi jiwa syariah masih mengalami pertumbuhan sebesar 5,08% dari Rp 3,15 triliun di kuartal pertama tahun 2019 menjadi Rp 3,31 triliun di tahun 2020.
Kondisi saat ini dinilai merupakan kesempatan terbaik untuk kembali melakukan investasi, mengingat harga aset yang relatif murah.
Koreksi tajam pada pasar modal akibat pandemi covid-19 menjadi peluang bagi masyarakat untuk memiliki produk asuransi sekaligus investasi dalam bentuk unit link.
BACA JUGA: Bisnis Sepele, Ternyata Bisa Raup Untung Ratusan Juta Tiap Bulan
Hal ini mempertimbangkan potensi pertumbuhannya di masa mendatang, khususnya setelah pandemi mereda yang dapat segera mendukung pemulihan ekonomi nasional.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News