
GenPI.co - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati sudah memastikan, pemerintah akan membayarkan gaji ke-13 untuk pegawai negeri sipil (PNS), TNI, dan Polri dan pensiunan pada Agustus 2020.
Namun, sampai saat ini belum diumumkan secara resmi, tanggal pencairan gaji ke-13 untuk aparatur sipil negara (ASN) dan para pensiunan PNS.
Lalu kapan gaji ke-13 akan meleleh?
BACA JUGA: Gaji ke-13 Meleleh Sebentar Lagi, Kapan Tanggal Pencairannya?
Dilansir dari YouTube Setagu yang diunggah 3 Agustus 2020l, disebutkan gaji ke-13 PNS dan pensiunan bisa dibayarkan pada tanggal 10 Agustus 2020.
Disebutkan, tanggal tersebut berdasarkan petunjuk teknis (juknis) pembayaran gaji ke-13 bagi PNS dan pensiunan yang telah beredar.
Syaratnya PP tentang gaji 13 sudah ditandatangani sebelum tanggal tersebut.
BACA JUGA: Gaji ke-13 Meleleh Agustus 2020, PNS & Pensiunan Bahagia Banget!
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News