.webp)
GenPI.co - Jasminta Waluyo merupakan bukti nyata bahwa kegigihan, keuletan, dan kerja keras merupakan syarat mutlak menjadi pengusaha sukses.
Pengusaha muda itu merupakan pemilik Pawon Selera. Dia membangun bisnisnya enam tahun silam.
BACA JUGA: Ella Pengusaha Sukses: Kanker, Modal Rp 100 Ribu, Usahanya Maju
Jasmin, sapan karib Jasminta, mengakui perjalannya membangun Pawon Selera tidak mudah.
Pasalnya, dia tidak memiliki latar belakang bisnis sama sekali. Sebelum membangun Pawon Selera, Jasmin bekerja di sebuah labotarorium.
Dia lantas memutuskan resign. Setelah itu dia mempelajari berbagai masakan.
“Bisa dibilang saya nekat mendirikan usaha yang saya sendiri belum paham,” kata Jasmin sebagaimana dikutip kanal YouTube Jemput Rezeki, Jumat (24/7).
Jasmin mengaku sempat merasa usaha yang dibangunnya stagnan. Dia menilai usahanya tidak bisa berkembang.
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News