
GenPI.co - Harga emas Antam pada perdagangan hari ini tak berubah, saat logam mulia di pasar dunia menguat tipis.
Adapun harga emas Antam untuk kepingan 1 gram pada Senin (8/6/2020) bertahan di Rp 876.000.
Pada hari ini, harga buyback emas Antam juga tetap di Rp 762.000/gram.
BACA JUGA: Bursa 8 Juni: IHSG Tunggu Cadev, Saham BBRI & SRIL Direkomendasi
Berikut gerak emas Antam kepingan 1 gram (rupiah):
8 Juni: 876.000
6 Juni: 876.000
5 Juni: 888.000
4 Juni: 887.000
Diketahui harga emas mengalami jungkir balik, dan telah meninggalkan level puncaknya di saat pandemi virus corona (covid-19), yaitu di atas USD 1.700 per troy ounce.
Meski pagi ini, Senin (8/6/2020), pukul 08.47 WIB, logam mulia di Bursa Comex kontrak Agustus menguat USD 6,1 atau 0,36 persen, tapi masih berada di bawah 1.700, yaitu USD 1.689,1 per troy ounce.
BACA JUGA: Sosok Istri Panutan! Setia Beri Kejutan Romantis HUT Perkawinan
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News