Rincian Harga Jual 9 Mei: Ada Hal Tak Terduga, Emas Antam Begini!

Rincian Harga Jual 9 Mei: Ada Hal Tak Terduga, Emas Antam Begini! - GenPI.co
Emas Antam (foto: Antara)

GenPI.co - Harga emas Antam terpangkas cukup besar pada hari ini, sejalan dengan melemahnya harga logam mulia di pasar dunia.

Adapun harga emas Antam pada Sabtu (9/5/2020) untuk kepingan 1 gram, turun Rp 7.000 menjadi Rp 911.000.

Untuk harga buyback emas Antam juga turun Rp 7.000 menjadi Rp 812.000/gram pada hari ini.

BACA JUGA: IDR/USD: Simpanan Dolar RI Menebal, Begini Gerak Rupiah di 3 Bank

Turunnya harga emas Antam sejalan dengan harga emas di pasar global.

Logam mulia di Bursa Comex pada penutupan perdagangan Jumat (8/5/2020), turun USD 11,9 atau 0,69 persen menjadi USD 1.713,9 per troy ounce.

BACA JUGA: Simpanan Dolar Indonesia Makin Banyak, Kok IHSG Tetap Turun Ya?

”Penurunan ini di luar dugaan. Karena emas sempat mencapai level tertinggi USD 1.735, saat pasar menunggu data jumlah yang terkena PHK di AS. Namun angka dirilis lebih rendah, tak sesuai ekspektasi,” kata Direktur PT. TRFX Garuda Berjangka, Ibrahim kepada GenPI.co, Sabtu (9/5/2020).

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News

Berita Sebelumnya
Berita Selanjutnya