
GenPI.co - Harga logam mulia di pasar global bergerak tipis pada penutupan perdagangan Rabu atau Kamis pagi WIB.
Pada penutupan perdagangan Rabu (22/1/2020), harga emas di Bursa Comex untuk kontrak Februari 2020 turun USD 1,2 atau 0,1 persen ke USD 1.556,7 per troy ounce.
Di pasar spot, Harga emas naik tipis yaitu USD 1.557,90 pada penutupan Selasa menjadi USD 1.558,70 di penutupan Rabu. Bahkan pada Kamis pagi ini, spot sudah sempat menyentuh USD 1.563 per troy ounce.
“Kekhawatiran pasar mengenai virus corona kembali meninggi, setelah China melaporkan kenaikan korban tewas akibat virus ini,” kata Kepala Riset Monex Investindo Futures Ariston Tjendra kepada GenPI.co, Kamis (23/1/2020).
BACA JUGA: Dadah Perang Dagang AS-China, Selamat Datang AS vs Uni Eropa
Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News